Herry IP Mengaku Tertarik Melatih di Malaysia | Cabor.id

Herry IP Mengaku Tertarik Melatih di Malaysia

Arsip foto – Pelatih ganda campuran Indonesia Herry Iman Pierngadi saat ditemui awak media di Pelatnas PP PBSI Cipayung, Jakarta Timur, Rabu (6/11/2024). ANTARA/Arnidhya Nur Zhafira/aa.

Jakarta – Herry Iman Pierngadi, mantan pelatih ganda putra dan campuran Indonesia, menyatakan bahwa dia tertarik dan siap untuk melatih tim bulu tangkis Malaysia jika BAM menawarkan kontrak kepadanya.

“Saya tertarik dan siap. Semuanya masih dalam proses dengan BAM untuk saat ini,” kata Herry, dikutip dari media Malaysia New Strait Times, Rabu.

Dengan pengunduran diri tiba-tiba Tan Bin Shen, Herry menjadi calon utama untuk jabatan nahkoda ganda putra nasional Negeri Jiran yang baru dibentuk.

Herry, bersama dengan Flandy Limpele dari Indonesia dan Mathias Boe dari Denmark, sedang dipertimbangkan untuk pekerjaan itu, seperti yang dikonfirmasi minggu lalu oleh Datuk Kenny Goh, Sekretaris Jenderal BAM.

Rexy Mainaky, direktur kepelatihan BAM, yang pernah berlatih di bawah asuhan Herry, mengatakan dia sangat menghormati Herry.

Pelatih yang dijuluki “Coach Naga Api” itu memiliki pengalaman menangani pasangan putra Indonesia yang sangat sukses sejak 1999.

Pasangan Indonesia Candra Wijaya dan Tony Gunawan dan Hendra Setiawan dan Markis Kido dinobatkan sebagai juara Olimpiade di bawah bimbingan Herry.

Hendra kemudian mengumpulkan tiga gelar juara dunia bersama Mohammad Ahsan.

Herry juga mengusung pasangan peringkat satu dunia Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Namun, karena BAM lebih fokus pada penyelenggaraan Malaysia Open pada 7-12 Januari, penunjukan Herry mungkin ditunda.

Turnamen ini akan menjadi tugas terakhir Bin Shen bersama BAM sebelum atlet Malaysia itu berangkat ke Hong Kong sebagai pelatih sektor ganda.

Pada kepengurusan baru, Herry IP dikeluarkan dari jajaran pelatih pemusatan latihan nasional (pelatnas) PP PBSI. Posisi terakhir Herry di pelatnas adalah pelatih ganda campuran. Ia membuat “Final Semua Indonesia” di beberapa turnamen junior dengan tangan dinginnya, dan membawa pasangan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari ke Olimpiade Paris 2024.

Sumber Antaranews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *